News

2 Hal Ini Jadi Program Utama Kelurahan Kota Baru di Tahun 2023

GELUMPAI.ID – Demi wujudkan pembangunan yang berkemajuan, Kelurahan Kota Baru telah menyiapkan sejumlah program pembangunan di wilayahnya.

Setidaknya ada dua program utama yang telah disiapkan oleh Kelurahan Kota Baru untuk pembangunan tersebut.

Dua program utama itu berfokus pada isu lingkungan, dan juga pemberdayaan UMKM yang ada di Kelurahan Kota Baru.

Terkait dengan isu lingkungan, Muchti Rizal menuturkan bahwa persampahan telah menjadi fokus perhatian bersama di lingkungannya.

Bahkan lebih lanjut Muchti Rizal menjelaskan bahwa masalah tersebut bukan hanya menjadi perhatian bagi masyarakat di Kelurahan Kota Baru, melainkan juga masyarakat di kelurahan lainnya yang berada di Kota Serang.

Mantan Sekda Kendari Nahwa Umar Jadi Tersangka Korupsi Rp444 Juta, Tampil Santai Saat Diperiksa

“Program prioritas kita terutam di hal persampahan, di kebersihan menjadi satu program kita, itu yang pertama.”

“Karena memang yang namanya sampah itu bukan cuman jadi urusan Kelurahan Kota Baru saja rasanya, se kota itu, memang sampah itu jadi program yang utama menurut saya,” ucapnya.

Oleh karenanya, ia berharap dengan dibentuknya sejumlah program, penanganan sampah di kelurahannya bisa teratasi.

“Mudah-mudahan di tahun ini juga, kalaupun belum bisa bersih betul minimal bisa berkuranglah untuk hal persampahan, kebersihannya,” tuturnya.

Kemudian selain itu, Muchti Rizal juga menuturkan bahwa selain berfokus pada penanganan isu lingkungan, pihaknya pun juga kini tengah menyusun sebuah program pemberdayaan Usaha Micro Kecil Menengan (UMKM).

Diduga Alami Gangguan Jiwa, Pria di Pariaman Tabrak Ayah Kandung hingga Tewas

“Kedepan saya juga ada rencana pengen menghidupkan para pelaku usaha,” ujarnya.

Sebagai salah satu bentuk upaya pemberdayaan tersebut Pemerintah Kelurahan Kota Baru berencana akan menggelar acara bazar bagi para pelaku UMKM di lingkungan Kelurahan Kota Baru.

“Kita buka nanti mungkin semacam bazar yang tempatnya di depan-depan kantor kita saja,” terangnya.

Kemudian Kepala Kelurahan Kota Baru itu menjelaskan, alasan mengapa pemberdayaan pelaku UMKM menjadi program unggulan dan prioritas di lingkungannya.

Alasannya karena di kelurahan tersebut banyak dijumpai para pelaku usaha kelas menengah.

Bayi Laki-Laki Ditinggal di Dekat Pabrik Jepara, Ditemukan Bersama Surat Permintaan Maaf

Oleh karenanya bagi Pemerintah Kelurahan, hal itu menjadi potensi yang bisa kembangkan bagi kemajuan di Kelurahan Kota Baru.

“Karena memang kalau melihat daripada pekerja ataupun kondisi di lingkungan kita itu, banyak pengolahan usaha makanan ringan. Seperti kue-kue basah, kering, gitu,”

“Mudah-mudahan dari para pelaku usaha juga bisa diajak kerjasama untuk supaya bisa dan mau buka bazar,” tandasnya. (ADV)

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama