News

Melalui Pengajian, Kelurahan Cimuncang Gencar Sosialisasikan PBB-P2

GELUMPAI.ID – Kelurahan Cimuncang, Kecamatan Serang, Kota Serang menyampaikan sejumlah program saat ditunjuk menjadi tuan rumah pengajian rutin bulanan Kecamatan Serang. Kegiatan tersebut bertujuan membangun silaturahmi dengan Forum RW, RT, serta tokoh masyarakat yang ada di lingkungan Cimuncang.

Kegiatan pengajian yang dihadiri langsung oleh Walikota Serang, Syafrudin, dan warga Cimuncang baik laki-laki maupun perempuan. Pengajian rutin itu juga dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu.

Lurah Cimuncang, Umi Laysiah, menyampaikan bahwa pihaknya sengaja menggunakan momentum silaturahmi ini untuk menyampaikan sejumlah program kelurahan, salah satunya yaitu capaian target PBB-P2. Ia berharap, melalui kegiatan tersebut, warga dapat terus meningkatkan capaian PBB-P2 di wilayahnya.

“Tujuan dilaksanakannya rutin bulanan ini, ingin adanya silaturahmi dengan forum RW, RT, tokoh masyarakat yang ada di lingkungan Cimuncang ini. Sekaligus dalam kegiatan ini juga kami melakukan sosialisasi PBB,” ujarnya.

Umi mengaku, penagihan PBB-P2 terus digencarkan, sebab hal itu langsung diinstruksikan oleh Walikota Serang. Maka dari itu, pihaknya tak bosan melakukan sosialisasi dan penagihan PBB-P2, salah satunya bekerjasama dengan Forum RT, RW dan tokoh masyarakat.

“Kami sedang melakukan upaya untuk mencapai capaian target PBB-P2 yang diinstruksikan oleh pak Walikota. Karena ini kepentingan kita semua, maka kami mengimbau kepada seluruh masyarakat dimulai dari RT dan RW terlebih dahulu untuk membayar pajak,” tandasnya. (ADV)

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar