News

Akibat Bentrok Antar Perguruan Silat RI di Taiwan, 1 TKI Tewas

GELUMPAI.ID – Akibat bentrok dua kelompok perguruan silat, salah seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Trenggalek, Jawa Timur dikabarkan tewas di Taiwan.

Diketahui, akibat dari peristiwa itu, Kepala Desa Karanggandu, Kecamatan Watulimo, Umtingah, mengungkapkan korban mengalami luka tusuk di bagian punggung.

“Informasi yang kami terima, memang betul, yang meninggal dunia itu adalah warga Karanggandu. Dia itu kembar, nah kembarannya juga jadi korban, informasinya luka,” ungkapnya, dikutip pada Rabu (6/9/2023).

Menurutnya, pihak desa mengaku belum dapat memberikan informasi terkait kejadian itu ke pihak keluarga, karena belum mengetahui lebih detail atas peristiwa kematian si korban.

“Kami belum tahu detail kejadiannya seperti apa, keluarga masih belum bisa dikonfirmasi, kami maklum,” ucapnya.

Iqbaal ‘Dilan’ Ramadhan Kritik Gaya Komunikasi PCO Hasan Nasbi

Kades pun mengungkapkan bahwa korban merupakan kakak dari kembarannya. Yang bersangkutan sudah dua kali merantau ke Taiwan.

Sebelumnya diketahui, bentrok dua kelompok perguruan silat asal Indonesia terjadi di Taiwan. Bentrokan bersimbah darah ini terjadi di Stasiun Kereta Api Changhua, Kota Changhua, Taiwan. 

Kabarnya, sejumlah orang dari dua perguruan silat ini terlibat saling serang dengan pisau dan tongkat.

“Ambulans tiba di lokasi kejadian dan menemukan seorang pasien tanpa tanda-tanda kehidupan. Pasien tersebut berusia sekitar 32 tahun dan merupakan pekerja migran asing,” pungkas kepala Pemadam Kebakaran Distrik Timur Changhua, Bai Yongwen.

Ini Profil Annisa Desmond Mahesa yang Akun Alternya Di-Spill Warganet

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama