News

Bersiap, Pemerintah Prediksi, Kepadatan Mudik Lebaran Terjadi di Tanggal Ini

GELUMPAI.ID – Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran tinggal menghitung hari.

Kepadatan lalu lintas jelang mudik lebaran sudah mulai terasa di sejumlah daerah, termasuk Kota Serang.

Pemerintah memprediksi, kepadatan arus mudik lebaran mulai akan terjadi di pertengahan bulan April, dimulai sejak tanggal 18.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Terminal Pakupatan tipe A, Waluyo Dianto.

“Asumsi kami, perkiraan kami di antara tanggal 18, 19, 20 (April 2023),” katanya pada Jumat, 14 April 2023.

Menhub Resmi Buka Posko Pusat Angkutan Lebaran 2025

Kemudian ia juga menambahkan, kepadatan arus mudik mulai akan berkurang sehari menjelang lebaran.

“Hari besar tuh, hari sebelum hari H itu biasanya sudah mulai berkurang,” jelasnya.

Selain itu, guna menghindari terjadinya penumpukkan penumpang di Terminal Pakupatan, Waluyo mengatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan pengelola bus, terkait ketersediaan armada bus jelang musim mudik lebaran tahun ini.

“Udah koordinasi sama PO-PO bahwa mereka memastikan kendaraan yang saat ini bisa menampung. Adapun jika memang diperlukan terjadi penumpukkan ataupun terindikasi adanya penumpukkan penumpang,”

“Ya mereka siap menambah armada untuk mengangkut atau mengurangi penumpang tersebut,” terangnya.

Libur Sekolah Resmi di Perpanjang, Komisi V Dorong Penambahan Transportasi Umum

Menghadapi musim mudik tahun ini, diperkirakan akan ada sekitar 200 unit armada bus yang disiapkan untuk mengangkut para penumpang.

“Ya kalau dihitung di kami, per hari itu kan 170-200 unit per hari yang masuk ya,” tandasnya.

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama