Celebrity

Bikin Publik Heboh! Dhini Aminarti dan Dimas Seto Dicurigai Program Bayi Tabung, Eh Ternyata…

GELUMPAI.ID – Pasangan selebriti Dhini Aminarti dan Dimas Seto baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di media sosial. Unggahan terbaru mereka di Instagram memicu spekulasi bahwa keduanya tengah menjalani program bayi tabung, meski mereka sebelumnya sempat menegaskan belum berencana untuk program tersebut.

Pasangan yang menikah sejak 12 Desember 2009 ini telah menjalani kehidupan rumah tangga selama 15 tahun tanpa kehadiran buah hati. Pada 23 Desember 2024, Dhini mengunggah sebuah foto bersama Dimas dengan keterangan yang bikin penasaran.

“Bismillah persiapan bulan depan, semoga Allah mudahkan 🤲🏻,” tulis Dhini di Instagram-nya.

Unggahan itu langsung dibanjiri komentar warganet yang mendoakan agar mereka segera dikaruniai keturunan. Namun, nggak sedikit juga yang malah curiga pasangan ini lagi persiapan umrah, karena obat yang terlihat di foto disebut-sebut sebagai vaksin pneumonia, bukan bagian dari program bayi tabung.

“Kayaknya mau umroh, itu vaksin pneumonia. Yassarallaah ☺️,” komentar seorang pengguna.
“Iya kk, kalau umroh sekarang wajib vaksin meningitis,” tambah pengguna lain.

Menanggapi berbagai spekulasi, Dhini Aminarti akhirnya buka suara.

“Terkait postingan itu, sudah lama kami berusaha dengan ikhtiar, dan sekarang kami lebih menikmati aktivitas sehari-hari saja,” jelas Dhini.

Dia juga menambahkan, “Tawakal itu yang terbaik. Kami pasrahkan semuanya pada Allah, karena hanya Dia yang tahu kapan waktu yang tepat.”

Dhini dan Dimas tetap optimis meski perjalanan mereka untuk mendapatkan momongan masih panjang. Dengan penuh cinta dan keyakinan, pasangan ini terus menikmati kehidupan sehari-hari mereka sambil berserah diri kepada kehendak Allah SWT.

Sumber: Insert Live

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar