GELUMPAI.ID – Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, menyatakan bahwa biaya yang dikeluarkan untuk kegiatan retret kepala daerah di Magelang tergolong wajar.
Bima menjelaskan bahwa retret ini sangat penting karena berhubungan dengan pengelolaan anggaran pemerintah yang mencapai ribuan triliun rupiah.
“Dalam kegiatan retret yang akan diikuti 505 kepala daerah tersebut, salah satu materi yang akan disampaikan meliputi pengelolaan APBN dan APBD,” ujar Bima Arya di Kantor Kemendagri, Jakarta, pada Minggu (16/2/2025).
“Jadi, kalau ada yang bertanya soal biayanya? Ya, biayanya sangat wajar untuk mengamankan Rp 3.600 triliun APBN dan Rp 1.300 triliun APBD. Mengawal uang rakyat itu sangat penting,” imbuhnya, dikutip dari LambeTurah.co.id, pada Minggu (16/2).
Sebanyak 505 kepala daerah dari seluruh Indonesia dijadwalkan mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari 2025.
Kegiatan ini akan berlangsung setelah para kepala daerah tersebut resmi dilantik pada 20 Februari 2025.