News

BNPB Siapkan Lahan untuk Korban Gempa Cianjur

GELUMPAI.ID – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan mempersiapkan lahan untuk relokasi bagi warga korban gempa Cianjur seluas 16 hektar.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto. Nantinya lahan tersebut diperuntukkan bagi korban terdampak gempa Cianjur, yang rumahnya mengalami kerusakan berat.

Kemudian lebih lanjut Kepala BNPB Suharyanto menjelaskan, dalam pelaksanaan teknis nya Bupati dan tim akan turut membantu menentukan siapa saja korban bencana gempa yang akan direlokasi ke lahan tersebut.

“Jadi 16 hektar telah disiapkan. Nantinya Bupati dan tim yang akan menentukan siapa dan penduduk mana yang akan pindah ke sini,” Kata Suharyanto dikutip dari Antara News pada Kamis, 1 Desember 2022.

Selain disediakan lahan, warga terdampak bencana gempa yang direlokasi pun akan mendapat bantuan rumah dari pemerintah.

Namun rumah yang lama milik korban terdampak gempa Cianjur, tidak boleh ditempati lagi.

“Begitu yang direlokasi sudah punya rumah dan hak tanah baru, tanah warga yang lama akan dikelola pemerintah agar warga tidak kembali ke sana,” ungkapnya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.