News

Bos Buruh Sentil Efisiensi Anggaran Prabowo, Ada yang Janggal?

GELUMPAI.ID – Presiden Komite Eksekutif Partai Buruh, Said Iqbal, buka suara soal kebijakan efisiensi anggaran yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. Menurutnya, langkah tersebut bisa positif jika benar-benar menutup kebocoran Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Jadi, sebenarnya efisiensi itu cukup baik, apabila dapat memastikan agar kebocoran APBN yang diprediksi 30% itu tidak terjadi,” ujar Said dalam konferensi pers Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II Partai Buruh, Senin (17/2/2025).

Namun, ia mengkritisi jika pemangkasan justru menyasar sektor vital seperti pendidikan, infrastruktur, dan pelayanan publik lainnya.

“Kalau dia memangkas anggaran pendidikan, memangkas anggaran perbaikan jalan, mungkin Partai Buruh berharap Pak Prabowo meninjau ulang,” tegasnya.

Said juga menyoroti alokasi dana untuk retreat kepala daerah yang seharusnya ikut disesuaikan dalam kebijakan efisiensi.

Maskapai Ramai-Ramai Larang Power Bank di Pesawat, Kenapa?

“Kalau retreat kepala daerah setelah efisiensi justru lebih mahal dari sebelumnya, ya nggak sesuai dong dengan efisiensi,” tambahnya.

Sebelumnya, publik sempat heboh dengan kabar pemangkasan anggaran pendidikan dalam kebijakan efisiensi Prabowo. Namun, pemerintah menegaskan bahwa anggaran pendidikan dan perbaikan jalan tidak terdampak.

Sementara itu, anggaran retreat kepala daerah kini akan sepenuhnya ditanggung Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan digabung dengan program Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) agar lebih efisien.

Sumber: CNBC Indonesia

Harga Emas Tembus Rekor, Investor Auto Panik?

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama