Wara-Wiri

Cinta atau Obsesi? Yuk, Bikin Perasaanmu Lebih Jelas!

GELUMPAI.ID – Meminjamkan uang ke keluarga sering jadi dilema besar. Meski niatnya baik untuk membantu, kenyataannya keputusan ini bisa jadi lebih rumit dibandingkan meminjamkan uang ke teman atau kolega. Apa yang bikin beda? Tentu saja dinamika emosional dan hubungan keluarga yang harus kamu pikirkan matang-matang.

Dilansir dari Invested Wallet, berikut beberapa hal penting yang harus kamu pertimbangkan sebelum mengambil keputusan besar ini.

1. Prioritas Finansialmu Dulu, Bro!

Kata siapa kamu wajib meminjamkan uang? Faktanya, menjaga kestabilan finansial pribadi itu prioritas utama yang nggak bisa ditawar. Menurut pakar keuangan, nggak ada salahnya bilang “tidak” kalau meminjamkan uang malah bikin dompetmu kacau.

Keterbukaan soal kondisi finansial juga bisa jadi langkah ampuh untuk menghindari permintaan berulang. Penelitian bahkan menyebutkan, orang cenderung mikir dua kali sebelum meminta bantuan dari seseorang yang juga lagi “seret”.

2. Jangan Campur Aduk Urusan Duit dan Hubungan

Kalau sudah ngomongin uang, hati-hati! Masalah finansial sering banget jadi pemicu konflik, bahkan dengan orang terdekat sekalipun. Risiko drama makin besar kalau peminjam lupa, sengaja nggak bayar, atau ngeles terus.

Zodiak Ini Kelihatan Dingin, Tapi Aslinya Bikin Baper!

Solusinya? Ngomong blak-blakan dari awal soal batasan dan ekspektasi. Dengan begitu, hubungan tetap harmonis tanpa harus kebawa tekanan soal utang.

3. Coba Alternatif Bantuan Non-Moneter

Kalau yang mau pinjam duit punya kebiasaan belanja impulsif, kasih bantuan dalam bentuk lain, deh. Misalnya, belikan kebutuhan sehari-hari atau barang esensial yang memang benar-benar dibutuhkan.

Cara ini bisa jadi solusi aman, karena kamu tetap bisa membantu tanpa takut uangmu malah dipakai buat hal-hal nggak penting.

Dengan mempertimbangkan langkah-langkah ini, kamu bisa membantu tanpa harus mengorbankan kestabilan finansial atau hubungan keluarga. Bijaklah dalam mengambil keputusan, ya!

Uang di Bank Nggak Ada Ahli Waris? Begini Nasibnya!

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama