Film Baru Park Chan Wook dan Son Ye Jin, Kisah Menegangkan Pekerja Kantoran
GELUMPAI.ID – Sutradara kenamaan Korea Selatan, Park Chan Wook, baru saja menyelesaikan proses syuting film terbarunya, No Other Choice. Film ini mengangkat cerita menegangkan tentang perjuangan seorang pekerja kantoran yang tiba-tiba dipecat. Dalam usahanya melindungi keluarga dan mempertahankan rumah, ia harus mencari pekerjaan baru.
Film ini diadaptasi dari novel The Ax, yang sejak lama ingin digarap oleh Park Chan Wook. Proses syuting dimulai pada Agustus 2024 dan rampung pada 15 Januari 2025.
Lee Byung Hun memerankan Man Soo, seorang pria yang telah bekerja selama 25 tahun di sebuah perusahaan kertas sebelum akhirnya diberhentikan. Di sisi lain, Son Ye Jin memerankan Mi Ri, istri Man Soo, yang berusaha bangkit untuk menopang kehidupan keluarga.
Teaser gambar perdana dirilis pada Rabu (22/1), menampilkan momen bahagia antara Man Soo dan Mi Ri. Potret ini sukses memicu antusiasme penonton yang telah lama menantikan karya tersebut.
“Saya rasa sudah sekitar 17 tahun sejak saya mulai menulis naskah untuk film ini. Saya benar-benar tersentuh karena akhirnya dapat menyelesaikan pengambilan gambar untuk proyek yang sudah lama ingin saya buat,” ujar Park Chan Wook seperti dikutip dari Soompi.
Dia juga menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran proses syuting. “Saya akan bekerja keras selama pascaproduksi untuk membuat film yang akan membuat semua orang yang terlibat merasa bangga,” tambahnya.
Hingga saat ini, tanggal perilisan No Other Choice masih dirahasiakan. Namun, sejak diumumkan, proyek ini telah menjadi salah satu film yang paling dinantikan oleh para pecinta sinema Korea.
Tinggalkan Komentar