GELUMPAI.ID — Netflix siap mengguncang dunia gim dan sinema sekaligus lewat peluncuran gim prekuel dari film “The Electric State” besutan Joe dan Anthony Russo.
Gim berjudul The Electric State: Kid Cosmo ini dijadwalkan rilis pada 18 Maret, hanya empat hari setelah filmnya tayang di platform streaming tersebut.
Film “The Electric State” sendiri berlatar setelah pemberontakan robot di era alternatif tahun 90-an.
Kisahnya mengikuti Michelle, remaja yatim piatu yang diperankan Millie Bobby Brown. Ia menjelajah wilayah Barat Amerika bersama robot bergaya kartun bernama Cosmo.
Mereka ditemani Keats (Chris Pratt), seorang penyelundup kelas bawah, dan Herman, robot nyentrik yang disuarakan Anthony Mackie.
Gim Kid Cosmo mengambil latar waktu sebelum film dimulai, menyajikan cerita yang fokus pada hubungan Michelle dan adiknya, Chris.
Lewat petualangan bergaya puzzle, pemain akan dibawa ke pengalaman naratif penuh emosi yang mencakup lima tahun sebelum kisah di layar dimulai.
Netflix bekerja sama dengan AGBO, perusahaan milik Russo bersaudara, untuk mengembangkan gim ini.
Tujuannya: menciptakan dunia imajinatif baru yang bisa dinikmati lewat beragam media.
Joe Russo menyebut mereka tengah membangun semesta cerita baru yang bisa bersaing dengan “Star Wars.”
“Kami ingin bercerita dengan cara baru, menciptakan karakter dan dunia yang belum pernah dilihat orang sebelumnya,” katanya.
Menurut Anthony Russo, gim ini memberikan kedalaman pada hubungan Michelle dan Chris, yang tidak bisa dijelajahi secara penuh dalam film berdurasi dua jam.
“Gim ini menyimpan sesuatu yang spesial soal siapa mereka, dan bagaimana hubungan mereka tumbuh seiring waktu,” ujarnya.
Kid Cosmo hanya tersedia untuk pengguna Netflix dan bisa diunduh gratis di perangkat iOS dan Android.
Gim ini menjadi langkah awal AGBO dalam memperluas lini interaktif dan digital mereka, menyusul bergabungnya Pete Wanat, mantan eksekutif Nifty Games, sebagai presiden teknologi interaktif.
AGBO juga menggandeng Donald Mustard, kreator Fortnite, untuk menjajaki masa depan storytelling lintas media.