News

Gelar Musrenbang, Kelurahan Cipare Kejar Pembangunan Infrastruktur di 2024

GELUMPAI.ID – Isu pembangunan infrastruktur rupanya menjadi hal yang paling disoroti di Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang, Kota Serang.

Hal itu terlihat dari hasil usulan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Cipare yang digelar pada Rabu, 18 Januari 2023.

Dari beberapa usulan yang muncul di agenda Musrenbang tahun ini, pihak Pemerintah Kelurahan Cipare menilai jika sarana infrastruktur pantas untuk diupayakan masuk dalam rencana program prioritas pembangunan di tahun 2024 nanti.

Terutama soal pembangunan jalan poros kelurahan, dan juga perbaikan drainase di kelurahan tersebut.

“Ya di Cipare itu, jujur infrastruktur dalam hal ini jalan Pavling itu jadi prioritas. Karena banyak jalan yang berlobang,”

“Drainase juga banyak yang mampet, itu yang jadi skala prioritas kita untuk tahun 2024,” ujar Kepala Kelurahan Cipare, Linin yang diwakili oleh Saepi selaku Kasi PMK.

Kemudian Saepi juga kembali menegaskan bahwa pihaknya akan lebih memprioritaskan soal realisasi pencapaian program pembangunan infrastruktur, ketimbang pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat.

Hal itu disebabkan karena alokasi anggaran yang tersedia dari Pemerintah Kota (Pemkot) Serang yang dinilainya kurang mencukupi.

“Kalau itu namanya pemberdayaan masyarakat, karena kondisi keuangan kita yang minim, jadi kita enggak. Untuk pemberdayaan masyarakat enggak, hanya untuk sarpras saja,” tuturnya.

Lalu kemudian, ia berharap di tahun 2024 nanti alokasi anggaran untuk pelaksanaan pembangunan di Kelurahan Cipare dapat meningkat.

Sebab dengan anggaran yang cukup, maka usulan dari masyarakat dapat terealisasi dengan optimal.

“Mudah-mudahan di tahun 2024, anggaran pendapatan Kota Serang lebih besar. Usulan dari masyarakat itu lebih banyak terealisasi daripada tahun 2023 ini,” tandasnya. (ADV)

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.