Internasional News

Kecelakaan Bus Jemaah Umrah di Arab Saudi, 6 WNI Tewas dan 14 Terluka

GELUMPAI.ID – Sebuah bus yang mengangkut jemaah umrah asal Indonesia mengalami kecelakaan di Wadi Qudeid, Arab Saudi, pada Kamis (20/3/2025) siang waktu setempat.

Peristiwa yang terjadi sekitar 150 kilometer dari Kota Jeddah ini mengakibatkan 20 jemaah menjadi korban, dengan enam orang meninggal dunia dan 14 lainnya mengalami luka-luka.

Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, menyampaikan bahwa KJRI Jeddah segera mengirimkan Tim Pelindungan WNI ke lokasi kecelakaan dan berkoordinasi dengan berbagai otoritas yang bersangkutan.

“KJRI Jeddah segera mengirimkan Tim Pelindungan WNI ke lokasi dan berkoordinasi dengan otoritas setempat, Rumah Sakit, Tour Leader, Perwakilan Kementerian Haji, Muassasah dan Perusahaan Bus serta memastikan kondisi korban,” ujar Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, dalam keterangan tertulisnya pada Jumat (21/3/2025).

Ia juga menambahkan bahwa Kementerian Luar Negeri menyampaikan duka cita atas meninggalnya enam jemaah umroh Indonesia dan akan terus memberikan bantuan dalam penanganan korban yang terluka.

Hakim AS Murka! Pemerintahan Trump Dituding Mangkir

“Kementerian Luar Negeri turut menyampaikan duka cita atas wafatnya 6 jamaah umroh Indonesia dan akan terus membantu penanganan korban luka,” pungkasnya.

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama