News

Ledakan di Mapolsek Astana Anyar Diduga Bom Bunuh Diri

GELUMPAI.ID – Aksi diduga teror bom terjadi di Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12) pagi. Berdasarkan informasi yang dihimpun kejadian diduga teror bom bunuh diri itu terjadi di Mapolsek Astana Anyar.

Hal itu disampaikan Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi.

“Iya di Astana Anyar. Dugaan bom bunuh diri,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Kombes Pol. Aswin Sipayung mengatakan pelaku tunggal bom bunuh diri di kantor Polsek Astan Anyar langsung tewas di lokasi pascaledakan. Menurutnya, peristiwa bom bunuh diri itu terjadi sekitar pukul 08.20 WIB ketika para anggota Polsek Astana Anyar sedang melakukan apel pagi.

“Lelaki tersebut menerobos barisan apel pagi yang sedang dilaksanakan sembari mengacungkan senjata. Seketika, anggota menghindar, tak lama kemudian ada ledakan,” kata Aswin di lokasi pascaledakan, Kota Bandung, Rabu (7/12/2022).

Hingga saat ini, polisi masih menutup akses ruas Jalan Astana Anyar, sehingga kendaraan baik roda dua maupun roda empat tidak dapat melintasi jalan tersebut. Polsek Astana Anyar pun dikosongkan sementara, guna mengamankan lokasi kejadian.

Sejumlah personel Brimob sedang melakukan olah tempat kejadian perkara pascaledakan itu.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar