Olahraga

McLaren Singgung Kans Verstappen, Sindiran Halus ke Red Bull?

Table of Contents+

    GELUMPAI.ID — Meski Max Verstappen tampil dominan di GP Jepang, McLaren menyiratkan bahwa perjalanan sang juara bertahan menuju gelar musim ini tidak akan mudah jika Red Bull tak segera berbenah.

    Kemenangan Verstappen di Suzuka membuatnya hanya terpaut satu poin dari Lando Norris di klasemen sementara.

    Namun, tim McLaren menilai konsistensi akan menjadi tantangan berat bagi Verstappen sepanjang musim.

    Bos tim McLaren, Andrea Stella, secara terbuka memuji kemampuan Verstappen.

    “Menurut saya, Max saat ini memang membuat perbedaan itu sendiri,” kata Stella.

    Resmi! Gelar Liga Inggris ke-20 Liverpool, Samai Rekor MU

    Namun ia menegaskan pentingnya dukungan teknis maksimal jika ingin bertahan di puncak.

    “Tapi sangat sulit untuk bertahan di 24 balapan dalam satu musim kalau kamu tidak punya mobil terbaik,” lanjutnya.

    McLaren percaya, kunci perebutan gelar tetap berada di tangan tim yang punya mobil tercepat.

    “Saya pikir syarat paling penting untuk mengejar dua kejuaraan adalah memiliki mobil terbaik,” ujarnya seperti dikutip dari Motorsport Week.

    Stella juga menyoroti pentingnya strategi jangka panjang, bahkan saat mobil tak cukup kuat untuk menang.

    GM Resmi Jadi Pemain Baru di F1 Mulai 2029

    “Kalau tidak bisa menang, ya tetap finis di podium. Dalam jangka panjang, kalau kamu konsisten seperti itu, hasilnya akan datang,” ungkapnya lugas.

    McLaren sendiri belum puas dengan performa akhir pekan lalu.

    Kedua pembalap mereka dinilai tampil kurang maksimal di kualifikasi, sementara strategi balapan dinilai terlalu hati-hati.

    Meski begitu, McLaren masih dijagokan sebagai kandidat utama peraih gelar juara dunia tahun ini.

    Stella pun tidak gegabah mencoret tim pesaing lain dari peta persaingan.

    Bagnaia Siap Hentikan Dominasi Marquez di Jerez

    Ia tetap mewaspadai kebangkitan Ferrari dan Mercedes dalam sisa musim.

    “Kami memperlakukan Max dan Red Bull seperti kami memperlakukan Russell,” katanya.

    “Bagaimana mungkin kamu mengesampingkan Leclerc-Hamilton?”

    Menurut Stella, musim ini masih berada dalam fase transisi, dengan performa yang sangat tergantung pada karakter sirkuit.

    “Kami melihat Hamilton menang di Sprint China, Russell kompetitif di race China. Di sini kita lihat Red Bull dan Max,” jelasnya.

    Laman: 1 2