GELUMPAI.ID — Mobil pamer Benetton F1 dengan detail khas Michael Schumacher siap dilelang.
Unit langka ini adalah Benetton B190B, mobil yang pernah dipakai Nelson Piquet untuk naik podium di Grand Prix Phoenix 1991.
Meski hanya turun dua kali di awal musim 1991, B190B tetap jadi bagian penting sejarah tim Benetton sebelum digantikan oleh B191.
Mobil ini punya desain khas era 90-an dengan livery Camel yang ikonik, plus sentuhan spesial yang berkaitan langsung dengan Schumacher.
Dilelang melalui platform F1 Authentics, mobil ini hanya tersedia dalam waktu terbatas dan akan ditutup pada 22 April.
Michael Schumacher sendiri mulai bergabung dengan Benetton pada 1991 dan sukses meraih dua gelar dunia bersama tim ini di 1994 dan 1995.
Setelah itu, sang legenda pindah ke Ferrari pada 1996 dan mencatat sejarah besar dengan lima gelar dunia berturut-turut dari 2000 hingga 2004.
Tak cuma Benetton B190B, satu lagi mobil bersejarah Schumacher juga bakal dilelang—yaitu Ferrari juara dunia miliknya di musim 2001.
Mobil ini membawanya meraih sembilan kemenangan dari total 17 balapan, termasuk kemenangan gemilang di Grand Prix Monaco.
Ferrari tersebut akan dilelang oleh RM Sotheby’s saat akhir pekan Grand Prix Monaco 2025.
Pelelangan ini akan menjadi yang pertama kali digelar langsung di sirkuit jalan raya paling ikonik F1 itu.
Augustin Sabatié-Garat dari RM Sotheby’s mengatakan, kemenangan mobil ini di Monte-Carlo saja sudah membuatnya sangat berharga.
“Victory on the streets of Monte-Carlo alone would make this a hugely significant Ferrari, but to do so in the same season that it crossed the line to capture both the Drivers’ and [Teams]’ World Championships – the first back-to-back championship double in Ferrari history – takes it to a completely different level,” ujarnya.
“Kami sangat antusias membawa kembali chassis 211 ke tempat kemenangan bersejarahnya, dan bisa melelangnya saat GP Monaco adalah sebuah kehormatan luar biasa,” lanjutnya.
Dua mobil legendaris, dua cerita besar, dan satu kesempatan emas bagi para kolektor F1 di seluruh dunia.