Implementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Mahasiswa FKIP Untirta Salurkan Bantuan Penyintas Banjir Lebak

Menurut Nedi, bantuan yang diberikan kepada penyintas bencana berupa paket sembako, relawan kit dan uang tunai untuk perbaikan sarana umum di sana.

“Paket bantuan berisi mi insan 10 buah, telur satu kilogram, beras lima kilogram, minyak goreng satu liter, sabun cuci piring dan sabun mandi. Selain itu kami juga memberikan makanan ringan untuk anak-anak terdampak bencana,” jelasnya.

Nedi pun berharap, bantuan yang pihaknya berikan dapat meringankan beban masyarakat penyintas bencana.

Ia pun meminta kepada pemerintah untuk dapat segera mencarikan solusi, atas bencana banjir yang terjadi berulang tersebut.

“Karena jika ini terus berulang, selain berakibat pada kerugian materiil yang terus menerus terjadi, juga sangat berkemungkinan akan menelan korban. Maka dari itu, solusi yang berkelanjutan yang harus segera dicari oleh pemerintah,” tandasnya.

Rifqi Fatahilah
WRITTEN BY

Rifqi Fatahilah

Kenyamanan dalam bekerja merupakan kunci untuk mendapatkan hasil yang paripurna

Tinggalkan Balasan