Luncurkan Buku Get The Miracle, PPA Institute Sebar Nilai Keislaman Aplikatif

“Jangan fokus pada keajaibannya, cukup fokus untuk meningkatkan ketakwaan kita dalam beribadah kepada Allah SWT,” katanya.

Mengaplikasikan ajaran Islam yang bersumber dari Al Qur’an dan sunnah-sunnah Nabi Muhammad saw merupakan cara ia sebut dengan istilah ‘membumikan tauhid sebagai solusi hidup’.

“Ada peserta yang bercerita bahwa jantung anaknya bocor empat katup. Setelah menjalani langkah-langkah yang diajarkan oleh PPA Institute, hanya beberapa hari keempat jantungnya kembali normal,” ucapnya.

“Termasuk juga kisah seorang peserta yang ayahnya terkena radikulopati (saraf terjepit), setelah mengaplikasikan langkah-langkah yang diajarkan dari buku, beliau tidak jadi dioperasi dan bisa membawa mobil lagi,” lanjutnya.

Saat ini PPA Institute telah menyelenggarakan pelatihan di 140 kota di Indonesia dengan lebih dari 2300 angkatan. Beberapa kategori program seperti Spiritual, Keluarga, Bisnis, Pengembangan Diri dan Kesehatan.

Pada program Spiritual, PPA Institute menyelenggarakan Private Class, Mentoring, The Happiness Journey, dan sebagainya, sementara untuk keluarga ada program PPA for Kids, PPA for Family dan lain-lain.

“Untuk level korporasi, kami juga ada program PPA for Peak Performance (Coaching), Spiritual Capital dan PPA for Business. Lalu ada PPA for Healing dan EOA Health Care untuk kategori Kesehatan, serta Heart Mastery Training untuk Pengembangan Diri,” terangnya.

Selain training, PPA Institute saat ini juga sedang proses membangun Kampung Cahaya Peradaban, sebuah pesantren agrowisata di kawasan Subang seluas 30 hektar yang akan menjadi lokasi terpadu untuk membina masyarakat dari sisi spiritual, finansial dan sosial.

Jabied
WRITTEN BY

Jabied

Admin tampan situs Gelumpai.ID