Entrepreneur Lifestyle

Paylater vs Kartu Kredit: Mana yang Lebih Worth It?

GELUMPAI.ID – Fenomena paylater makin merajalela di kalangan urban, jadi alternatif buat yang ogah ribet urus kartu kredit. Tapi, beneran lebih untung?

Paylater juaranya soal kemudahan. Gak perlu ribet urus NPWP atau slip gaji. Cukup WNI, umur 18+, dan penghasilan minimal Rp3 juta, langsung gas! Sementara kartu kredit? Ada proses seleksi ketat, harus punya penghasilan tertentu, bahkan dicek riwayat kreditnya.

Kalau ngomongin limit, kartu kredit tetap di atas angin. Bisa tembus ratusan juta! Paylater? Rata-rata lebih kecil, meski beberapa kayak Kredivo bisa kasih limit sampai Rp50 juta. Kartu kredit menang telak di sini. Bisa dipakai di mana aja, dari e-commerce sampai restoran fancy. Paylater masih terbatas, meskipun beberapa udah kerja sama dengan marketplace gede kayak Tokopedia dan Lazada.

Kartu kredit punya biaya tahunan plus administrasi. Paylater? Gak ada biaya tahunan, tapi tetap ada bunga. Misal, Kredivo kasih cicilan 0% buat 3 bulan, tapi kalau lebih lama kena bunga 2,6% per bulan Butuh waktu ekstra beberapa minggu buat bayar? Paylater bisa jadi solusi tanpa bunga. Tapi kalau mau bayar sesuka hati tiap bulan, kartu kredit lebih fleksibel dengan minimum payment.

Kalau cari kemudahan dan gak mau ribet, paylater bisa jadi opsi. Tapi kalau mau manfaat lebih panjang, tingkatin skor kredit, dan bisa dipakai lebih luas, kartu kredit tetap juara. Balik lagi ke kebutuhan dan kondisi finansial masing-masing!

Sumber: Grid

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar