News

Pemisahan Bank Banten dari PT BGD Akan Segera Dilakukan

GELUMPAI.ID – PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) atau Bank Banten dalam waktu dekat akan segera di lakukan pemisahan dari perusahaan induknya yaitu PT Banten Global Development (BGD)

Hal ini ditegaskan oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten, Didik Farkhan Alisyahdi, setelah rapat internal bersama PJ Gubernur Banten, Al Muktabar dan jajaran PT BGD dan Bank Banten pada Rabu 26 Juli 2023,

“Dari hasil rapat kita disepakati memang Bank Banten dipisah dari PT BGD,” tegasnya.

Ia pun melanjutkan bahwa Kejaksaan Agung sudah mengeluarkan Legal Opinion (LO) terkait dengan pemisahan Bank Banten dari PT BGD. Pihaknya pun akan melakukan terlibat dalam pemisahan ini untuk melakukan pengawasan.

“LO sudah kita sampaikan sebelumnya, tadi merupakan tindak lanjut dari LO. Ini sudah dapat langkah-langkah untuk pemisahan dan dapat segera dilakukan. kami JPN akan terlibat melakukan pengawasan,” lanjutnya.

PJ Gubernur Banten, Al Muktabar, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan Peraturan Daerah (perda) terkait dengan pemisahan Bank Banten agar segera menjadi salah satu BUMD Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.

“Kami pun sudah menyiapkan perda dalam rangka pemisahan dengan menyebutkan bahwa Bank Pembangunan Daerah (Bank Banten) adalah perusahaan daerah provinsi banten,” katanya.

Ketika ditanyakan kapan pemisahan Bank Banten dari PT BGD ini akan terlaksana, Al menjawab, “Secepat-cepatnya,” ucapnya.

Ia pun berharap dengan pemisahan ini membuat Bank Banten semakin kuat dan bisa terus menghasilkan profit, seperti hasil RUPS beberapa waktu yang lalu.

“Tentu Bank Banten akan makin kuat dan seperti pada RUPS yang lalu Bank Banten telah lapor ke publik dan sudah mulai untung, dan itu akan menjadikan sebuah kebanggaan bagi Banten. Selanjutnya, akan kita kuatkan sebagai parameter instrumen ekonomi di Banten,” harapnya.

Diakhir ketika ditanya apakah PT BGD menjadi penghambat kemajuan Bank Banten, Al menjawab bahwa ia hanya menjalankan amanat RUPS, yang dimana salah satu rekomendasinya adalah pemisahan Bank Banten dari PT BGD.

“Ini kan sebuah proses yang sudah terstruktur administrasinya dari dulu dan dalam progresnya untuk mengoptimalkan Bank Banten, sebab dalam RUPS BGD sendiri, ini perlu dipisahkan, yak kita melakukan amanat itu,” tandasnya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar