News

Pengemis Wanita Memaksa Minta Uang ke Pengendara Mobil di Exit Tol Madiun

GELUMPAI.ID – Meresahkan perilaku seorang pengemis mengganggu pengendara mobil yang melewati simpang empat Dumpil Exit Tol Madiun.

Dalam video yang beredar dimedia sosial, terlihat pengemis wanita itu memakai kerudung dan mengenakan rompi warna oranye. Pengemis itu menggedor-gedor pintu mobil, memaksa sampai diberi uang.

Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo mengatakan pengemis tersebut terlihat menggedor kaca mobil yang berhenti di traffic light selepas keluar dari Gerbang Tol Madiun. 

“Betul itu insiden pengemis yang menggedor kaca pintu mobil terjadi di traffic light simpang empat Dumpil arah gerbang tol Madiun,” ungkapnya, dikutip pada Sabtu (2/9/2023).

“Sudah diamankan oleh Satpol PP yang sebelumnya koordinasi dengan polisi dan Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun,” imbuhnya.

Diketahui, Wanita itu berinisial M, yang merupakan warga Desa/Kecamatan Balerejo, Madiun, sudah dibawa oleh Dinas Sosial Kabupaten Madiun.

“Infonya sudah diserahkan oleh Dinas Sosial Kabupaten Madiun untuk mendapatkan pembinaan. Selanjutnya akan diserahkan pihak keluarganya, kami sudah menertibkan dan mengamankan gelandangan serta pengemis yang ada di simpang empat Dumpil oleh Satpol PP yang sebelumnya kita berkoordinasi karena sering ada laporan warga ke pos polisi,” tandasnya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.