News

Polda Banten Bersama Mahasiswa Bagikan Sembako Dalam Rangka Peduli Masyarakat

GELUMPAI.ID – Polda Banten gelar Bakti Sosial dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1446 H bersama Mahasiswa, Aliansi BEM dan Organisasi Kepemidaan di wilayah hukum Polda Banten pada Kamis (27/02).

Kegiatan dihadiri Gubernur Banten yang diwakili oleh Plt. Kadinsos Provinsi Banten Ibu Wati Rahmawati, S.E., M.M,; Danrem 064/MY yang diwakili oleh Kasrem Kolonel Inf Roby Bulan, Kajati Banten yang diwakili oleh Aspidum Bapak Jefri Penanging Makapedua, perwakilan Kajati Banten, Kapengti Banten yang diwakili oleh Kasubbag Perencanaan & kepegawaian Bapak Herry Setiawan, PJU Polda Banten, para pimpinan Organisasi Kemahasiswaan, aliansi BEM dan OKP se-Provinsi Banten, perwakilan masyarakat penerima Baksos

Dalam sambutannya Kapolda Banten mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. “Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat sekaligus mempererat sinergi antara Polri, Mahasiswa dan elemen masyarakat dalam membangun kebersamaan dan kepedulian sosial,” kata Kapolda Banten.

Suyudi menjelaskan melalui program baksos Polri Presisi turut serta dalam kegiatan Bakti Sosial sebanyak ribuan paket yang di diatribusikan kepada masyarakat. “Sebagaimana kita ketahui, bulan suci Ramadhan merupakan momentum yang penuh keberkahan dan kesempatan untuk meningkatkan solidaritas sosial. Oleh karena itu Polri melalui program baksos Polri Presisi turut serta dalam kegiatan Bakti Sosial dengan menyalurkan 2.850 paket sembako,” jelasnya.

Penyaluran paket sembako sebanyak 2.850 paket akan di distribusikan sebagai berikut :
1. 1.100 paket disiapkan untuk tingkat Polda;
2. 1.750 paket disiapkan untuk Polres jajaran yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat oleh Mahasiswa bersama Bhabinkamtibmas.

Hamas Siap Lepaskan Semua Sandera Asal Perang Gaza Berakhir

Suyudi berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberi manfaat kepada masyarakat. “Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan dan semakin memperkuat rasa persaudaraan diantara kita semua,” harap Suyudi.

Laman: 1 2

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama