Program Cek Kesehatan Gratis Presiden Prabowo Dimulai Februari 2025
GELUMPAI.ID – Presiden Prabowo Subianto meluncurkan program pemeriksaan kesehatan gratis mulai Februari 2025, sebuah langkah strategis dalam menjamin hak kesehatan rakyat.
“Program ini adalah hadiah ulang tahun dari Presiden kepada masyarakat yang berulang tahun di awal 2025. Prosesnya sederhana, cukup datang ke fasilitas kesehatan dengan membawa kartu identitas,” jelas Dedek Prayudi, Juru Bicara Kepresidenan, Jumat (3/1/2025).
Dedek menegaskan bahwa pemeriksaan ini bertujuan mendeteksi dini penyakit tidak menular, seperti jantung dan diabetes, yang menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Program ini juga mencakup skrining berbagai penyakit berdasarkan usia, termasuk penyakit bawaan lahir pada balita, obesitas pada remaja, hingga kanker untuk usia dewasa.
Anggaran sebesar Rp 4,7 triliun disiapkan untuk memulai program bertahap ini, dengan target melayani hingga 200 juta warga dalam lima tahun. “Pemerintah memberikan perhatian besar terhadap masalah kesehatan rakyat. Kita ingin deteksi dini penyakit yang bisa dicegah dan diatasi dengan baik,” kata Dedek.
Menurut Dedek, program ini juga menegaskan implementasi UUD 1945 Pasal 28H dan Pasal 34 tentang hak dan kewajiban negara untuk memenuhi layanan kesehatan bagi masyarakat.
Sumber: CNBC Indonesia
Tinggalkan Komentar