News

Viral! Rombongan Mobil Mewah Nekat Lawan Arah di Tol Depok-Antasari

GELUMPAI.ID – Viral di media sosial sebuah video yang mempertunjukkan sebuah rombongan mobil mewah melakukan putar balik dan lawan arah di dalam Tol Depok-Antasari (Desari).

Aksi membahayakan di dalam tol Desari ini dilakukan oleh sejumlah rombongan mobil mewah yang kebablasan saat hendak keluar ke tol Jagorawi.

Peristiwa tersebut diketahui terjadi pada Minggu (10/9/2023). Saat ini, polisi tengah mencari rombongan mobil mewah itu.

Dalam video yang beredar, rombongan mobil mewah yakni sedan dan SUV putar balik lalu melawan arah di dalam tol. Akibat ulah sopir mewah itu sampai membuat pengendara mobil lain sempat berhenti.

Mengetahui hal tersebut, petugas call center Tol Desari, Ali membenarkan adanya peristiwa tersebut yang terjadi pada Minggu (10/9/2023).

“Itu kejadian 10 September, sekarang dalam proses penyidikan. Nanti akan ditindak sama Ditlantas, masih dalam penyelidikan,” ujar Ali kepada wartawan, pada Selasa (3/10/2023).

“Ada 5. Ceritanya kebablasan, harusnya mundur aja pelan-pelan, ini malah contraflow dan membahayakan pengguna kendaraan lainnya, tujuannya mau ke Tol Cinere-Jagorawi, karena kebablasan harusnya mundur ambil kiri malah lawan arus,” sambungnya, seperti disadur dari LambeTurah.co.id.

Sementara itu, Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Sutikno mengatakan jika pihaknya akan menindaklanjuti kejadian yang terjadi di dalam Tol Desari tersebut.

“Kita masih mencari mobil tersebut dan kita telusuri,” katanya.

Berdasarkan undang-undang yang ada, Kompol Sutikno menyampaikan bahwa pengendara mewah jelas melanggar rambu lalu lintas dan terjerat Pasal 287 UU RI No.22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

“Melanggar rambu-rambu. Lawan arus melanggar Pasal 287,” tandas Sutikno.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar