Bisnis & Ekonomi Nasional

Wall Street Lagi Hijau, Tapi Besok Bisa Kebakaran!

Trump menyatakan tarif dasar 10% berlaku mulai 5 April, tapi bisa lebih tinggi untuk negara yang menetapkan tarif tinggi pada AS.

“Kami akan mengenakan tarif sekitar setengah dari yang mereka kenakan kepada kami. Jadi ini belum sepenuhnya seimbang,” kata Trump dalam konferensi pers di Rose Garden, dikutip dari CNBC International.

Investor masih mencoba menebak dampak kebijakan ini. Kalau tarif ke China benar-benar melonjak jadi 54% seperti dugaan, maka pasar bisa semakin kacau.

“Pasar awalnya berharap tarif hanya 10%, tapi kenyataannya lebih tinggi dari ekspektasi. Ini bisa memicu volatilitas lebih besar,” ujar Larry Tentarelli, kepala strategi teknikal di Blue Chip Trend Report.

Besok, semua mata tertuju pada reaksi bursa saham reguler. Jika pasar futures sudah ambles, bukan tak mungkin Wall Street benar-benar terbakar!

Tentara Israel Tembak Mati Remaja Palestina Saat Serbuan di Tepi Barat Utara

Sumber: CNBC Indonesia

Laman: 1 2