Bawa Golok Buat Perang Sarung, Seorang Remaja Diciduk Polsek Petir
GELUMPAI.ID – Seorang remaja AG (17) yang tengah membawa senjata tajam berupa golok diciduk Polsek Petir pada Rabu, 5 April 2023 dini hari.
Remaja tersebut diciduk di Jalan Raya Petir Tunjung Teja Alun- alun Kec. Tunjung Teja oleh tim Polsek Petir Polres Serang yang tengah Patroli dialogis Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Kapolsek Petir, AKP Uka Subakti menjelaskan, Patroli Dialogis KRYD dilaksanakan dalam rangka menjaga Kamtibmas di jam-jam rawan perang sarung atau jam sahur masyarakat yang akan menjalankan ibadah puasa dibulan Ramadhan.
“Berawal dari informasi masyarakat adanya kumpulan remaja dengan membawa sarung dan senjata tajam berupa golok yang berada di Jln. Raya Petir Tunjung dekat Alun-alun Kec. Tunjung Teja Kab. Serang,”
“Kemudian atas informasi dari masyarakat tersebut Anggota langsung meluncur ke TKP untuk mencegah terjadinya perang sarung yang akan merugikan diri sendiri dan orang lain,” ujarnya.
Uka menjelaskan, bahwa pihaknya telah mengamankan seorang remaja berinisial AG yang berstatus pelajar tengah membawa senjata tajam berupa golok yang diduga akan digunakan dalam perang sarung antar kelompok remaja.
“Kami di TKP menemui sekelompok remaja yang sedang konvoi dibubarkan oleh masyarakat dan kami mengamankan AG yang tertinggal oleh rombongannya bersama barang bukti berupa golok,” paparnya.
Setelah diamakan, lanjut Uka, AG dilakukan introgasi atas kejadian tersebut, AG membenarkan akan melakukan perang sarung antar kelompok remaja kampung, namun terlebih dahulu dibubarkan masyarakat sekitar alun-alun Tunjung Teja.
Diakhir Uka menegaskan untuk mencegah terjadinya kembali perang sarung yang dapat mencelakan diri sendiri dan orang lain pihaknya mengamanankan AG bersama barang bukti berupa 1 buah golok dan 4 buah cambuk yang tercecer oleh kelompok remaja tersebut.
“Kami akan melakukan penyelidikan dan penyidikan atas kejadian perang sarung ini dan berterima kasih kepada masyarakat yang sudah membantu menangani kegiatan yang meresahkan masyarakat,” tandasnya.
Tinggalkan Komentar