Bola & Sports

Ini Starting Line Up Persib VS Dewa United!

GELUMPAI.ID – Persib Bandung akan bersua Dewa United pada Jumat, 14 Juli 2023. Pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), berlangsung pada pukul 19:30 WIB.

Gelaran pekan ketiga BRI liga 1 ini, pasti berjalan dengan sengit, sebab kedua tim sama-sama mengincar 3 poin.

Luis Milla telah menyiapkan sebelas pemain untuk jadi starter. Nama-nama seperti David da Silva, Ciro Alves, Beckham Putra Nugraha hingga Teja Paku Alam masih mengisi starter Persib.

Beberapa perubahan yang dilakukan pelatih asal spanyol untuk susunan pemain melawan Dewa United, antara lain untuk lini tengah dan lini belakang.

Victor Igbonefo menggantikan Daisuke Sato di pos lini belakang. Pemain naturalisasi itu mengawal lini pertahanan bersama Alberto Rodriguez dan Nick Kuipers.

Sedangkan di lini tengah, Febri Hariyadi bersama Ryan Kurnia akan main sejak menit awal. Mereka menggantikan pos yang biasa diisi I Putu Gede dan Edo Febriansah.

Di kubu Dewa United, Di kubu Dewa United, Jan Olde Riekerink masih menurunkan trio lini depan Egy Maulana Vikri, Majed Osman, dan Alex Martins.

Tak lupa di lini tengah ada Ricky Kambuaya yang merupakan rekrutan baru Dewa United, akan melawan klubnya pada musim lalu.

Berikut daftar susunan pemain PERSIB :

Teja Paku Alam, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ryan Kurnia, Febri Hariyadi, Beckham Putra Nugraha, Ciro Alves, David da Silva.

Cadangan : Fitrul Dwi Rustapa, Kakang Rudianto, Putu Gede, Rezaldi Hehanussa, Zalnando, Dedi Kusnandar, Robi Darwis, Frets Butuan, Ferdiansyah, Ezra Ewalian.

Berikut Susunan Pemain Dewa United :

Sonny Stevens, Agung Mannan, Risto Mitrevski, Ahmad Rusadi, Ady Setiawan, Asep Berlian, Ricky Kambuaya, Alta Ballah, Egy Maulana Vikri, Alex Martins, Majed Osman.

Cadangan : Deden Nathir, Moch Zaenuri, Ichsan Kurniawan, Rangga Muslim, Nasir Buya, Septian Bagaskara, Theo Numberi, Ahmad Nugiansani, dan Dennis Himawan.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.