Entertainment

Kabar Duka Ayah Baim Wong Meninggal Dunia, Paula Verhoeven Turut Hadir Beri Penghormatan Terakhir

GELUMPAI.ID – Dunia hiburan kembali dibuat gempar! Kabar duka datang dari aktor Baim Wong, yang baru saja kehilangan sang ayah, Johnny Wong, akibat sakit yang dideritanya. Rumah duka pun dipenuhi oleh teman-teman selebriti, termasuk Nagita Slavina dan Paula Verhoeven, yang turut hadir untuk memberikan penghormatan terakhir.

Yang jadi sorotan adalah momen ketika Paula Verhoeven, yang kini sedang dalam proses cerai dengan Baim Wong, datang melayat. Paula langsung memeluk Baim dengan hangat di ruang depan rumah duka, bahkan melakukan cipika-cipiki. Interaksi mereka ini bikin netizen baper sekaligus bertanya-tanya.

Di sisi lain, Nagita Slavina yang datang bersama Raffi Ahmad juga berinteraksi akrab dengan Baim Wong. Dilansir dari akun YouTube @GOSIPWELL, mereka terlihat bersalaman dan cipika-cipiki tanpa kontak langsung. Meski sederhana, momen ini justru menuai kritik dari warganet karena dianggap melanggar norma.

Komentar pedas pun mulai bermunculan. “Kok agak lain ya orang-orang sekarang menyapa orang yang bukan muhrimnya, apalagi status istri orang,” tulis akun @mir. Netizen lain menimpali, “Bukan muhrim Nagita kenapa cipika-cipiki,” sahut akun @nor.

Sebelumnya, hubungan antara Baim Wong dan Paula Verhoeven memang kerap jadi perbincangan. Bahkan, Baim sempat membandingkan sifat Paula dengan Nagita sebagai istri, yang membuat netizen semakin penasaran dengan dinamika mereka. Kini, interaksi di rumah duka ini justru memperkeruh diskusi netizen tentang hubungan mereka.

Selena Gomez dan Benny Blanco Hadirkan Lagu Baru di Deluxe Album Mereka

Sumber: Insert Live

Berita Populer

01

Axel Pons Pembalap Moto2 yang Jadi Musafir Jalan Kaki ke India

02

Pilkada Absurditas

03

Kejati Banten Dituding Politisasi Kasus untuk Downgrade Airin

04

CCTV Ungkap Detik-Detik Tragis Liam Payne di Hotel

05

Net TV Resmi Ganti Nama Jadi MDTV dan Pimpinannya, Halim Lie Ditunjuk Jadi Direktur Utama