GELUMPAI.ID – Penyanyi Mahalini tengah mempersiapkan segalanya menjelang kelahiran anak pertama bersama sang suami, Rizky Febian (Iky). Keluarga besar mereka, termasuk ayah Iky, Sule, pun turut meramaikan momen spesial ini. Bahkan, Sule sudah menyiapkan kamar khusus untuk calon cucunya.
Tak hanya keluarga, penggemar juga antusias menyambut kelahiran bayi Mahalini dan Iky. Banyak yang menduga, sang anak akan mewarisi paras tampan atau cantik serta suara merdu seperti kedua orang tuanya.
“Kaaaa linn ga sabar liattt dede bayiii kmuuu,” tulis salah satu penggemar di Instagram.
Meski banyak yang menantikan momen bahagia ini, Mahalini mengungkapkan rencananya untuk menjaga privasi anaknya. Ia memilih tidak mengumbar wajah sang buah hati di media sosial.
“Doain aja ya hihi, tp aku gamau liatin untuk menghindari omongan orang yg bikin aku stres nantinya (karna kita tau sendiri mental ibu itu beda beda apalagi aku ibu baru nantinya) semoga orang sekeliling aku mengerti untuk nggak mengumbar muka anak aku dengan konten ataupun sebatas memposting, biar aku dan iky siap dulu,” jawab Mahalini.
Kehamilan Mahalini diumumkan pada 4 Januari lalu melalui unggahan foto maternity dirinya bersama Iky.

“Little ⭐️ in my belly🤏🏻,” tulis Mahalini.
Sumber: Insert Live