GELUMPAI.ID — Tesla, yang dulu dipuja sebagai revolusi otomotif, kini menghadapi kenyataan pahit. Nilai mereknya anjlok drastis dalam dua tahun terakhir, bahkan kalah dari Toyota, merek yang dikenal dengan mobil sejuta umat, Avanza.
Brand Finance mencatat, nilai merek Tesla kini hanya US$43 miliar (Rp696 triliun), turun 26% dari tahun lalu. Sebaliknya, Toyota masih nyaman di angka US$64,6 miliar, sementara Mercedes mencapai US$53 miliar.
CEO Brand Finance, David Haigh, menilai citra publik Elon Musk berkontribusi besar terhadap kemunduran ini. “Ada yang menganggap dia jenius, tapi banyak juga yang tidak,” ujarnya.
Jika Tesla tak segera berinovasi dan meredam kontroversi sang pemimpin, nasibnya bisa makin terpuruk.
Sumber: CNBC Indonesia