Celebrity

Dewi Persik Tangkap Sendiri Pelaku Eksibisionis di Depan Rumahnya!

GELUMPAI.ID – Dewi Persik baru saja mengalami kejadian tak mengenakkan. Pedangdut yang dikenal dengan suara emasnya ini mendapat teror dari seorang pria tak dikenal yang mengaku-ngaku sebagai suaminya. Awalnya, gangguan tersebut berupa surat dan foto yang masih bisa ia toleransi. Tapi, lama-lama, kelakuan pria itu makin keterlaluan.

Puncaknya, pria tersebut berdiri di depan pagar rumah Dewi dan melakukan aksi nekat yang bikin siapa pun bakal geram—memperlihatkan alat kelaminnya!

“Yang nggak normal adalah ketika salah satu dari mereka ini tiba-tiba terobsesi dan mengaku kalau aku adalah istrinya,” ungkap Dewi saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan.

Tingkah eksibisionis itu jelas bikin Dewi gerah. “Sampai menunjukkan kemaluannya itu di pagar rumahku. Itu sudah sangat-sangat nggak sopan,” tambah mantan istri Aldi Taher tersebut.

Dewi Perssik Bertindak Tegas

Meski awalnya mencoba bersikap tenang, aksi pria ini akhirnya membuat Dewi mengambil langkah tegas. Bersama tim keamanannya, ia menangkap langsung pelaku dan menyerahkannya ke Polsek Lebak Bulus.

“Setelah itu kita serahkan ke pihak yang berwajib di Polsek Lebak Bulus, Kapolseknya Pak Agung Permana, dan aku laporkan ke pihak yang berwajib,” kata Dewi.

Langkah ini, menurut Dewi, dilakukan untuk memberikan efek jera kepada pelaku sekaligus jadi peringatan agar kejadian serupa tak terulang lagi, baik pada dirinya maupun orang lain.

“Aku melapor agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi, bukan hanya untuk aku, tetapi juga untuk orang lain,” tutupnya.

Sumber: Insert Live

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar